Pages

6.30.2012

Jamsostek Batam salurkan Rp1,3 miliar uang perumahan

Jakarta (ANTARA News) - PT Jamsostek (Persero) Cabang Batam I telah menyalurkan pinjaman uang muka perumahan (PUMP) sebesar Rp1,3 miliar dan 300 beasiswa untuk anak peserta Jamsostek pada semester I tahun 2012.

Kepala Cabang PT. Jamsostek (Persero) Cabang Batam I, Rilexya Suryaputra, dalam siaran persnya yang diterima di Jakarta, Kamis, mengatakan pemberian PUMP itu merupakan bentuk kepedulian Jamsostek terhadap permasalahan tempat tinggal bagi pekerja di Batam.

PT Jamasostek sebelumnya membangun rumah susun sejahtera sewa (rusunawa) di tiga lokasi yaitu Batu Ampar, Muka Kuning dan Kabil. Yang terakhir baru saja diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono beberapa bulan lalu,kata Rilexya Suryaputra.

Tidak hanya penyediaan pemukiman dan uang mukanya, Cabang Batam juga menyalurkan beasiswa bagi 300 anak pekerja yang berprestasi. Bantuan biaya belajar itu bertujuan memotivasi anak pekerja peserta jaminan sosial untuk beprestasi di sekolahnya.

"Kami memberikan beasiswa bagi anak pekerja yang meraih nilai terbaik di sekolahnya agar mereka semakin rajin dan menonjol diantara teman-teman," kata Rilexya.

Sebagai badan penyelenggaran jaminan sosial bagi tenaga kerja, PT. Jamsostek (Persero) terus berupaya meningkatkan peranannya dalam mewujudkan kesejahteraan bagi pekerja.

Tidak hanya pemberian manfaat bagi pekerja, BUMN itu juga memberi manfaat bagi lingkungan dengan mengadakan sunatan massal yang di Tanjung Piayu bekerja sama dengan Dewan Pengurus Cabang Serikat Pekerja Nasional (SPN) Kota Batam dan Balai Pengobatan Tanjung Piayu.

Kegiatan sunatan massal merupakan kegiatan yang rutin dilakukan setiap tahun dan untuk 2012 diikuti 50 peserta yang berasal dari masyarakat umum dengan ditangani tujuh dokter dan 13 orang tenaga medis lainnya pada Minggu (24/6).

Corporate Social Responsibility di jamsostek dikenal dengan nama Program Dana Peningkatan Kesejahteraan Peserta (DPKP) dan Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL). Sunatan massal merupakan salah satu bentuk program PKBL disamping program lain seperti Pinjaman Kemitran bagi UMKM, bantuan rumah ibadah dan lembaga social.

Program DPKP berupa Pinjaman Uang Muka Perumahan (PUMP). Beasiswa serta rusunawa untuk pekerja.
(E007/A011)

Editor: Ruslan Burhani

COPYRIGHT © 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar